Menu

Mode Gelap
PKS Pemalang Salurkan Bantuan Alat Kebersihan dan Obat-obatan untuk Korban Banjir Desa Limbangan Kejari Pemalang Paparkan Capaian Kinerja 2025, PNBP Lampaui Target hingga 288 Persen Rapat Anggota Sukses Digelar, Sahabat Imam Ropii Nahkodai PR GP Ansor Desa Danasari  TP PKK dan PWI Pemalang Kolaborasi Jaga Bumi Lewat Gerakan ‘RABU PON’ di Bukit Tangkeban “Bumiayu Tenggelam, Slamet Menangis: Luka Alam yang Kian Dalam” Ombudsman RI Kunjungi Pemalang, Bupati Anom Tegaskan Komitmen Wujudkan Layanan Publik Tanpa Maladministrasi

Berita

Peringati HUT Ke-64 Korem 071/Wijayakusuma, Kodim 0711/Pemalang Gelar Ziarah Rombongan di TMP Jayana Sureng Yudha

badge-check


					Peringati HUT Ke-64 Korem 071/Wijayakusuma, Kodim 0711/Pemalang Gelar Ziarah Rombongan di TMP Jayana Sureng Yudha Perbesar

SuaraPemalang.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-64 Korem 071/Wijayakusuma yang tahun ini mengusung tema “Korem 071/Wijayakusuma Bersama Komponen Bangsa Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”,

Kodim 0711/Pemalang menggelar ziarah rombongan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Jayana Sureng Yudha, Desa Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Jumat 29 Agustus 2025.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0711/Pemalang Mayor Kav Agus Solichin, be4sama dengan jajaran anggota Kodim 0711/Pemalang,

Kanminvetcad IV/05 Pemalang, mulai dari Perwira, Bintara, Tamtama, PNS, serta anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXI Kodim 0711/Pemalang.

Ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan, mengheningkan cipta, hingga penghormatan terakhir.

Suasana semakin khidmat ketika rombongan melaksanakan tabur bunga di atas pusara para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan bangsa.

Mayor Kav Agus Solichin menegaskan, ziarah ini merupakan wujud penghormatan sekaligus penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan.

“Melalui momentum ini, kita diingatkan kembali untuk meneladani semangat juang para pahlawan, serta menumbuhkan rasa cinta tanah air dalam setiap pengabdian,” ujarnya.

Ziarah rombongan ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-64 Korem 071/Wijayakusuma. Selain mengenang jasa pahlawan, kegiatan ini diharapkan dapat mempererat kebersamaan serta meneguhkan komitmen prajurit TNI bersama keluarga besar Kodim 0711/Pemalang dalam mengabdi kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

PKS Pemalang Salurkan Bantuan Alat Kebersihan dan Obat-obatan untuk Korban Banjir Desa Limbangan

20 Januari 2026 - 22:10 WIB

PKS Pemalang Salurkan Bantuan Alat Kebersihan dan Obat-obatan untuk Korban Banjir Desa Limbanga

Kejari Pemalang Paparkan Capaian Kinerja 2025, PNBP Lampaui Target hingga 288 Persen

31 Desember 2025 - 16:31 WIB

Rapat Anggota Sukses Digelar, Sahabat Imam Ropii Nahkodai PR GP Ansor Desa Danasari 

29 Desember 2025 - 16:47 WIB

Rapat Anggota Sukses Digelar, Sahabat Imam Ropii Nahkodai PR GP Ansor Desa Danasari 

TP PKK dan PWI Pemalang Kolaborasi Jaga Bumi Lewat Gerakan ‘RABU PON’ di Bukit Tangkeban

16 November 2025 - 13:05 WIB

“Bumiayu Tenggelam, Slamet Menangis: Luka Alam yang Kian Dalam”

10 November 2025 - 10:33 WIB

Trending di Berita